Cara Meningkatkan Kinerja (Performa) Android

Rasanya kesel banget ketika kita akan membalas sms penting dari sang pacar tiba – tiba HP Android kita jadi lemot atau ketika asyik main game gerakannya berubah jadi slow motion  atau bahkan gagal meng-upload moment penting kita ke facebook gara – gara apllikasi sulit dibuka, "My GOD pengen banget ngebanting nih HP". Pernah mengalami hal serupa ? jangan khawatir Android4mi punya tips jitu buat mengatasinya.

Banyak faktor yang menyebabkan Android kita jadi lemot, faktor utamanya adalah menurunya kinerja HP Android kita karena beban kerja yang bertambah berat. Pada artikel kali ini Android4mi mencoba memberikan tips untuk meningkatkan kinerja (Performa) Android, namun sebelumnya perlu kita ketahui juga apa saja faktor - faktor yang menunjang kinerja perangkat Android kita. Faktor – faktor itu antara lain :
  1.  Prosesor (CPU) : Fungsi prosesor pada perangkat Android sama halnya dengan prosesor pada komputer, yaitu menjadi otak atau pusat pengendalian seluruh komponen pada perangkat Android. Menangani semua algoritma yang diberikan oleh sistem maupun oleh aplikasi buatan pihak ketiga. Oleh karena itu kecepatan prosesor akan sangat menentukan kinerja perangkat Android secara keseluruhan.
  2.  RAM: Random Access Memory merupakan memori sementara dengan kecepatan akses tinggi yang menunjang kinerja prosesor . RAM menyimpan data – data yang diperlukan oleh sebuah aplikasi maupun sistem, sehingga ketika aplikasi atau sistem membutuhkan data – data tadi prosesor tidak perlu me-load-nya dari media penyimpanan yang prosesnya bisa lebih lama. Untuk itu besarnya RAM akan sangat menunjang kinerja perangkat Android.
  3. GPU: Graphic Processing Unit merupakan unit atau bagian yang bertugas mengelola data grafis untuk ditampilkan pada layar, GPU sangat berperan ketika kita menjalankan aplikasi denga UI (User Interface) yang memerlukan akurasi grafik tinggi atau ketika kita bermain game.
  4.  SD Card: Media penyimpanan, mungkin anda bertanya apa hubungannya SD Card dengan peningkatan kinerja ? Mungkin tidak terlalu signifikan tapi menurut saya kecepatan SD Card akan berpengaruh juga pada kinerja Android, Karena kecepatan baca SD Card akan menentukan kecepatan loading sebuah aplikasi ketika harus memanggilnya langsung dari SD Card.

Sebenarnya banyak faktor – faktor non hardware yang sangat berpengaruh pada kinerja perangkat Android, dalam hal ini saya akan membahasnya sebagai efisiensi hardware. Faktor non hardware itu antaralain, cache memory, aplikasi yang berjalan secara background, swap file, file residual dan versi Android yang dipakai. Baiklah berikut tips untuk meningkatkan kinerja perangkat Android kita :

  1. Hindari menginstall aplikasi yang tidak kompatibel dengan kemampuan hardware perangkat Android kita, karena ini hanya akan menambah beban kerja prosesor.
  2.  Hapus Aplikasi yang tidak terlalu penting.
  3.  Lakukan upgrade versi Android ke versi terbaru yang kompatibel dengan perangkat anda.
  4. Optimalkan penggunaan RAM dengan menggunakan RAM-Script seperti yang pernah saya bahas pada artikel yang berjudul “Cara Memperbesar RAM pada Android” atau gunakan aplikasi RAM Manager (Jangan menggunakan Task Killer, Task Killer hanya menghentikan aplikasi bukan mengoptimalkan penggunaan RAM).
  5.  Jangan memasang game – game HD jika kemampuan perangkat tidak mumpuni.
  6.  Optimalkan GPU dengan me-render semua tampilan grapik melalui GPU, baik grafik 2D maupun 3D. Caranya masuk Setelan sistem >>Opsi pengembang>>Paksa perenderan GPU.
  7.  Usahakan untuk menjaga kapasitas media penyimpanan agar tidak penuh, baik memori internal maupun external, hapus file – file yang tidak digunakan atau file –file residual, cache file, history dll. Dalam hal ini anda bisa mengunkan aplikasi cleaner (pembersih) seperti Clean Master.
  8. Gunakan media penyimpanan yang mempunyai kelas tinggi, karena kelas dari media penyimpanan menentukan kecepatan tulis sebuah media penyimpanan yang saya rasa juga kemungkinan berbanding lurus dengan kecepatan bacanya. Bagi anda yang udah terlanjur menggunakan SD Card kelas rendah, anda bisa menggunakan aplikasi SD Booster, atau menggunakan Script untuk meningkatkan Cache Buffer sesuai dengan SD Card yang digunakan.
Itulah tips yang bisa Android4mi bagikan, seperti biasa jika ada pertanyaan silahkan isi kolom komentar atau bisa kunjungi Fan Page Android4mi.


Semoga bermanfaat,
Tags:

0 komentar

diharap jangan berkomentar secara berulang-ulang dengan kata yang sama dan jangan menempelkan link iklan karena akan masuk spam